TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hosea 8:4

Konteks
8:4 Mereka telah mengangkat raja, tetapi tanpa persetujuan-Ku 1 ; b  mereka mengangkat pemuka, tetapi dengan tidak setahu-Ku. Dari emas dan peraknya mereka membuat berhala-berhala c  bagi dirinya sendiri, sehingga mereka dilenyapkan.

Hosea 13:2

Konteks
13:2 Sekarangpun mereka terus berdosa 2 , dan membuat q  baginya patung tuangan dari perak r  dan berhala-berhala sesuai dengan kecakapan mereka; semuanya itu buatan tukang-tukang. s  Persembahkanlah korban kepadanya!, kata mereka. Baiklah manusia mencium t  anak-anak lembu! u 

Keluaran 32:2-4

Konteks
32:2 Lalu berkatalah Harun kepada mereka: "Tanggalkanlah anting-anting v  emas yang ada pada telinga isterimu, anakmu laki-laki dan perempuan, dan bawalah semuanya kepadaku." 32:3 Lalu seluruh bangsa itu menanggalkan anting-anting emas yang ada pada telinga mereka dan membawanya kepada Harun. 32:4 Diterimanyalah itu dari tangan mereka, dibentuknya dengan pahat, dan dibuatnyalah dari padanya anak lembu w  tuangan 3 . x  Kemudian berkatalah mereka: "Hai Israel, inilah Allahmu, y  yang telah menuntun engkau keluar dari tanah Mesir! z "

Yudas 1:1-5

Konteks
Salam
1:1 Dari Yudas, a  hamba Yesus Kristus b  dan saudara Yakobus, kepada mereka, yang terpanggil, c  yang dikasihi dalam Allah Bapa, dan yang dipelihara untuk Yesus Kristus. d  1:2 Rahmat, damai sejahtera e  dan kasih kiranya melimpahi f  kamu 4 .
Hukuman atas guru-guru palsu
1:3 Saudara-saudaraku g  yang kekasih, sementara aku bersungguh-sungguh berusaha menulis kepada kamu tentang keselamatan kita bersama, h  aku merasa terdorong untuk menulis ini kepada kamu dan menasihati kamu, supaya kamu tetap berjuang i  untuk mempertahankan iman j  yang telah disampaikan kepada orang-orang kudus 5 . k  1:4 Sebab ternyata ada orang tertentu yang telah masuk menyelusup di tengah-tengah kamu, l  yaitu orang-orang yang telah lama ditentukan untuk dihukum. Mereka adalah orang-orang yang fasik, yang menyalahgunakan kasih karunia Allah kita untuk melampiaskan hawa nafsu mereka 6 , dan yang menyangkal satu-satunya Penguasa dan Tuhan m  kita, Yesus Kristus. 1:5 Tetapi, sekalipun kamu telah mengetahui semuanya itu n  dan tidak meragukannya lagi, aku ingin mengingatkan kamu o  bahwa memang Tuhan menyelamatkan umat-Nya dari tanah Mesir, namun sekali lagi membinasakan mereka yang tidak percaya. p 

Yesaya 46:6

Konteks
46:6 Orang mengeluarkan emas dari dalam kantongnya dan menimbang perak dengan dacing, mereka mengupah tukang emas y  untuk membuat allah dari bahan itu, lalu mereka menyembahnya, juga sujud kepadanya! z 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:4]  1 Full Life : MENGANGKAT RAJA, TETAPI TANPA PERSETUJUAN-KU.

Nas : Hos 8:4

Umat itu memilih para pemimpin yang tidak disetujui oleh Allah. Rasul Paulus memperingatkan mengenai saat ketika gereja-gereja akan memilih gembala yang tidak memenuhi syarat menurut standar-standar kebenaran Allah

(lihat cat. --> 2Tim 4:3-4;

lihat cat. --> 2Tim 4:4;

[atau ref. 2Tim 4:3-4]

lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).

[13:2]  2 Full Life : MEREKA TERUS BERDOSA.

Nas : Hos 13:2

Orang Israel menderita kematian rohani ketika mereka berpaling kepada penyembahan Baal; karena itu mereka makin terlibat di dalam dosa dan penyembahan berhala. Mencium patung anak lembu itu menggambarkan penyembahan palsu kepada Tuhan yang telah mereka campurkan dengan penyembahan berhala. Gambaran tentang embun, debu jerami dan asap (ayat Hos 13:3) menekankan bahwa hukuman Allah akan segera tiba dan umat itu akan musnah. Mereka yang memutarbalikkan ibadah kepada Tuhan dengan bersumpah setia pada cara-cara dunia menjadikan ibadah mereka tidak berguna, dan mereka tidak dapat mengharapkan Allah membantu mereka.

[32:4]  3 Full Life : DIBUATNYALAH ... ANAK LEMBU TUANGAN.

Nas : Kel 32:4

Selaku pemimpin, Harun telah melakukan pengkhianatan yang serius terhadap standar Allah untuk menyenangkan umat yang dilayaninya. Dia menyerah kepada tekanan-tekanan fasik bangsa Israel dan melanggar hukum kedua (Kel 20:4-5). Hanya doa syafaat Musa yang menyelamatkannya dari murka Allah dan kematian (Ul 9:20).

[1:2]  4 Full Life : RAHMAT ... MELIMPAHI KAMU.

Nas : Yud 1:2

Kata "melimpahi" (Yun. _plethuno_) secara harfiah berarti "menjadi berlipatganda". Pada saat kita menghampiri Allah, rahmat, sejahtera, dan kasih-Nya menjadi lipat dua, lipat tiga bahkan lipat empat.

[1:3]  5 Full Life : IMAN YANG TELAH DISAMPAIKAN KEPADA ORANG-ORANG KUDUS.

Nas : Yud 1:3

Mereka yang setia kepada Kristus diberikan tugas yang sangat serius untuk "mempertahankan iman" yang disampaikan Allah kepada para rasul dan orang kudus (Fili 1:27; bd. 1Tim 1:18-19; 6:12).

  1. 1) "Iman itu" terdiri atas Injil yang diberitakan Kristus dan para rasul. Iman itu merupakan kebenaran yang sudah kokoh dan tidak bisa berubah, diberikan oleh Roh Kudus dan diungkapkan dalam PB. Akan tetapi, "iman itu" bukan sekadar kebenaran objektif saja. Iman juga adalah cara hidup yang harus dijalankan dalam kasih dan kemurnian (Kol 1:9-11; 1Tim 1:5). Itulah suatu kerajaan yang datang dengan kuasa untuk membaptiskan semua orang percaya di dalam Roh Kudus

    (lihat art. KERAJAAN ALLAH; dan

    lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS),

    supaya mereka dapat memberitakan Injil kepada semua bangsa (Mr 16:15-17;

    lihat cat. --> 1Tes 1:5)

    [atau ref. 1Tes 1:5]

    dengan tanda-tanda dan mukjizat serta karunia Roh (lih. Kis 2:22; Kis 14:3; Rom 15:19;

    lihat cat. --> Ibr 2:4;

    [atau ref. Ibr 2:4]

    lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

  2. 2) Kata "berjuang" (Yun. _epagonizomai_) menggambarkan pertempuran yang harus diikuti oleh seorang percaya yang setia dalam rangka mempertahankan iman. Kata ini secara harfiah artinya "bergumul", "menderita", "di bawah tekanan besar", atau "berjuang dalam pertempuran". Kita harus mengerahkan segala tenaga kita untuk mempertahankan Firman Allah dan iman PB, sekalipun itu menuntut pengorbanan besar. Kita harus menyangkal diri dan, apabila perlu, bersiap mati syahid demi Injil (bd. 2Tim 4:7).
  3. 3) Memperjuangkan iman berarti
    1. (a) berhadapan langsung dengan mereka di dalam gereja yang menyangkal kekuasaan Alkitab atau memutarbalikkan iman yang sejati sebagaimana disampaikan oleh Kristus dan para rasul, dan
    2. (b) memberitakannya sebagai kebenaran yang menebus semua orang

      (lihat cat. --> Yoh 5:47;

      [atau ref. Yoh 5:47]

      lihat art. PENGILHAMAN DAN KEKUASAAN ALKITAB).

      Mereka yang setia kepada Kristus dan iman PB sepenuhnya sama sekali tidak boleh membiarkan beritanya dilemahkan dengan mengurangi kekuasaannya, memutarbalikkan kebenarannya atau menjadikan kuasa dan janjinya itu tidak penting.

[1:4]  6 Full Life : KASIH KARUNIA ALLAH KITA UNTUK MELAMPIASKAN HAWA NAFSU MEREKA.

Nas : Yud 1:4

Yudas mengecam beberapa orang yang mengajarkan bahwa keselamatan oleh kasih karunia memberi peluang bagi orang yang mengaku percaya untuk berbuat dosa serius namun tidak dihukum Allah. Mereka mungkin mengajar bahwa Allah dengan cuma-cuma akan mengampuni orang yang terus menerus berbuat dosa seksual, atau bahwa mereka yang saat ini akhlaknya tercemar tetap dijamin hidup kekal jikalau mereka pernah percaya kepada Kristus pada suatu saat di masa lampau (bd. Rom 5:20; 6:1-2). Mereka memberitakan pengampunan dosa tetapi bukan pentingnya hidup kudus.



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA